INFO DITJEN PENDIS

Rabu, 25 November 2020

PEMBERKASAN PENCAIRAN TUNJANGAN PROFESI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PERIODE OKTOBER SD DESEMBER 2020

Assalamu'alaikum w.w.

Sehubungan dengan telah masuk periode akhir tahun anggaran 2020, maka untuk melaksanakan langkah-langkah akhir tahun sesuai dengan jadwal pencairan di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) maka, kami umumkan kepada Bapak/Ibu Guru Pendidikan Agama di Sekolah Umum untuk segera melakukan pemberkasan pencairan Tunjangan Profesi Guru Periode Oktober sd Desember 2020.

Adapun syarat pemberkasan bisa di download KLIK DISINI

mengingat saat ini merupakan Akhir tahun, kami hanya akan mencairkan bagi Bapak /Ibu yang mengumpulkan berkas dengan tertib dan sesuai dengan jadwal yang kami susun. Dikarenakan setiap akhir tahun kami di batasi waktu dalam pencairan.

Demikian, Atas perhatiannya diucapkan terimaskih.

Jumat, 20 November 2020

FINALISASI REKENING BANTUAN SUBSIDI UPAH BAGI GPAI NON PNS

 Assalamu'alaikum wr.wb.

Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Pendidikan Agama Islam Bkan Pegawai Negeri Sipil dampak pandemi covid-19 yang disalurkan oleh Kementerian Agama memasuki tahab finalisasi rekening. Sebanyak 1.990 Guru diajukan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta untuk di verifikasi oleh Inspektorat Jenderal maupun BPJS Ketenaga Kerjaan. Dari hasil verifikasi tersebut 1.391 GPAI-BPNS lolos verifikasi dan harus menyelesaikan tahab finalisasi yaitu verval rekening dengan mengunggah buku rekening masing-masing melalui aplikasi SIAGA pada menu Data Rekening.

Berdasarkan Surat dari Dirjend Pendidikan Islam nomor : B.2684/DJ.I/Dt.I.IV/HM.01/11/2020 tanggal 20 November 2020,Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementeran Agama Kabupaten Gunungkidul mendapatkan hasil verifikasi melalui Kanwil Kemenag D.I Yogyakarta sejumlah 261 Guru. 

Daftar Nominasi Penerima dapat di Download KLIK DISINI

Surat dari Dirjend silahkan dapat di download KLIK DISINI 

Bagi Guru yang tercantum dalam daftar diatas untuk segera melakukan hal-hal sebagai berikut :

1.      Mengajukan verval Rekening melalui Akun SIAGA masing-masing pada menu data rekeningserta mengunggah file buku rekening berupa file pdf dengan ukuran maksimal 250 kb. Petunjuk bisa dilihat KLIK DISINI

2.      Memastikan rekening yang digunakan masih bersetatus aktif.

3.      Bagi guru yang merasa berhak, namun nama tidak masuk dalam daftar dapat dimungkinkan karena :

a.       Status keaktifan disiaga yang bermasalah.

b.      Sudah mendapatkan program sejenis (Prakerja, UMKM, dll)

4.      Batas akhir pengajuan verval nomor rekening pada surat tersebut adalah tgl 26 November 2020 pukul 12.00 wib. Namun demi kelancaran kami harapkan GPAI – BPNS di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab. Gunungkidul dapat menyelesaikannya pada tgl 25 November 2020 sebelum pukul 23.59 wib. Agar jika terdapat kesalahan dan kekeliruan dalam pengajuan verval masih ada waktu untuk melakukan pembetulan. Progres Verval akan kami sampaikan secara contineu.

Semoga dengan adanya program ini dapat membantu memulihkan ekonomi masyarakat khususnya Guru Pendidikan Agama Islam Bukan Pegawai Negeri Sipil pada masa pandemic Covid-19.

Wassalamu’alaikum wr.wb.

Kamis, 19 November 2020

VELVAL REKENING GPAI BPNS

 Melihat dan membaca beberapa informasi di beberapa Media Sosial, dan setelah kami komunikasi dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta tentang Verval Rekening di SIAGA, Kami Silahkan GPAI BPNS untuk melakukan Unggah Dokumen Buku Rekening tersebut disiaga. sambil menunggu Surat edaran batas akhir updating tersebut, silajkan untuk di proses unggah dokumenya. GPAI BPNS yang dimaksud adalah yang telah melakukan isian no rekening di SIAGA pada tahab sebelumnya.

Informasi terakir juknis penyaluran Bantuan Subsidi Gaji (BSG) bagi GTK baik madrasah maupun GPAI di sekolah umum telah terbit. Anggaran sudah di setujui oleh Kementerian Keuangan. Nantinya GPAI BPNS yang telah di verifiksi oleh BPJS Ketenagakerjaan akan mendapatkan subsidi sebesar Rp. 600.00,- per bulan selama tiga bulan.

Informasi lebih jelas mengenai Bantuan Subsidi Gaji bisa dilihat Buka di sini